Tips Mudik Sehat dan Aman Selamat Sampai di Kampung Halaman dengan Bahagia

Sudah 4 tahun terakhir ini akhirnya saya merasakan yang namanya mudik. Maklum lahir dan besar di Jakarta biasanya ya lebarannya keliling kampung ajah. Trus cuma bisa mantau saja orang-orang yang mudik lewat layar kaca.

Hingga akhirnya setelah menikah, keseruan yang namanya mudik saya alami juga. Yupp, meskipun harus berangkat di malam hari agar tidak terjebak macet, tak mengurangi sensasi mudik. Biasanya untuk menuju ke kampung halaman mamah mertua saya, kami menggunakan kendaraan mobil pribadi. Jika di musim mudik seperti ini terkadang kami menempuh selama kurang lebih 7-8 jam di perjalanan.

Karena sebentar lagi kita akan menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri, so vibes mudik sudah semakin terasa. Bahkan sudah banyak yang sampai di kampung halaman mereka. 

Saat mudik biasanya banyak yang harus kita siapkan, bagaimana supaya mudik kita tetap sehat dan aman, pastinya kita harus menjaga kondisi kesehatan tubuh.

Are you ready for mudik guys??

Sebelum melakukan perjalanan mudik, ada beberapa tips agar mudik kita tetap sehat, aman dan selamat.

7 Tips Mudik Sehat dan Aman sampai di Kampung Halaman

  1. Siapkan fisik yang sehat dan prima sebelum mudik
  2. Tetap menjalankan hidup bersih, biasakan untuk mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir sebelum dan sesudah makan. Ingat buang sampah pada tempatnya, apalagi kebersihan itu khan bagian dari iman.
  3. Istirahat yang cukup, usahakan istirahat tiap 4 jam perjalanan, jangan memaksakan mengemudi kalau sudah lelah dan mengantuk.
  4. Konsumsi makanan dan minuman sehat, lebih baik membawa bekal sendiri yang tidak mudah basi. Jika ingin membeli jajanan, pilihlah makanan yang sehat dan jangan lupa lihat tanggal kadarlusa makanan dan minuman dalam kemasan.
  5. Tidak minum obat-obatan yang dapat menyebabkan kantuk baik sebelum dan selama mengemudi
  6. Manfaatkan pos kesehatan di jalur mudik, bila sakit manfaatkan pos kesehatan terdekat.
  7. Hubungi 119 jika ada kejadian kegawatdaruratan.

Informasi mengenai ini semua, saya dapatkan ketika menghadiri acara "Ngabuburit Sehat" bareng Bu Menteri Kesehatan Nila Moeloek, selasa 28 Mei 2019 yang bertempat di Parkir Inap Utara Stasiun Gambir Jakarta Pusat.


Jadi pastikan sebelum berangkat mudik, lakukan cek kesehatan, cek kendaraan, cek isi dompet juga ya!

Dalam acara ngabuburit ini hadir pula perwakilan dari Kementerian Perhubungan Bapak Djoko Sasono, beliau mengatakan Kementerian Perhubungan terus meningkatkan sarana dan prasarana untuk persiapan mudik 2019.

Bisa kita lihat dari tahun ke tahun tentu ada peningkatan pemudik yang jumlahnya lumayan banyak, oleh karena itu untuk menciptakan mudik sehat ini masyarakat bisa menggunakan dan memanfaatkan fasilitas yang sudah disiapkan oleh pemerintah.

Semua pembangunan infrastruktur tersebut dipersiapkan agar semua yang mudik dan balik dengan nyaman dan lancar.


Begitu juga halnya dengan Kementerian Kesehatan terus berupaya untuk menyediakan fasilitas kesehatan yang memadai bagi para pemudik. Hal ini terlihat dengan disediakannya sebanyak 6047 posko kesehatan yang siap melayani selama 24 jam.

Posko yang tersedia ini, nantinya akan melayani pemeriksaan keswhatan, seperti cek tekanan darah, cek gula darah dan stress dan semua pemeriksaan tersebut gratis. Jadi bagi kamu yang mudik jangan lupa untuk membawa kartu Anggota JKN/KIS untuk berjaga-jaga, soalnya layanan BPJS Kesehatan tetap bisa dimanfaatkan dalam keadaan kesehatan darurat.

Bukan hanya itu saja 6.047 posko ini terdiri dari posko kesehatan di rest area, fasilitas kesehatan (rumah sakit, puskesmas), dan posko di bandara, terminal dan pelabuhan yang siap memberikan pelayanan kesehatan di Pulau Jawa, Sumatera, Bali dan Sulawesi.

Bagi kamu yang mudik dengan menggunakan mobil pribadi, berarti kita sama niy! Mulai tanggal 30 Mei 2019 yang lalu sudah diberlakukan One Way (satu arah) sampai Brebes untuk menghindari terjadinya kemacetan. Harapannya dalam 3 jam keluar dari Jakarta sudah sampai di Cirebon.


Selain itu di acara ngabuburit ini hadir juga Mas Fitria Eri, seorang Influencer Otomotif yang membagikan tips perjalanan mudik jalur darat yang lancar dan aman.

Mad Fitria mengatakan, ternyata dari data penyebab kendaraan bermotor bukan karena kendaraannya, melainkan karena faktor manusianya, seperti mengantuk, kelelahan, sedang tidak sehat dan sebagainya.

Apalagi kecelakaan karena mengantuk ini lebih fatal daripada penyebab kecelakaan lainnya. Jadi kamu jangan coba memaksakan diri yaa, kalau sudah merasa ngantuk dan lelah lebih baik berhenti dan beristirahat.

Karena obat terbaik untuk ngantuk ya tidur, dan tips lainnya untuk mengusir rasa ngantuk yaitu dengan mengobrol dan ngemil sehat.

Masih ada tips lainnya niy guys, supaya mudik kita sehat, aman dan selamat sampai kampung halaman :
  • Disiplin dan patuhi rambu lalu lintas
  • Kendalikan kecepatan kendaraan pada kondisi jalanan rusak, bergelombang, saat hujan dan cuaca buruk
  • Kendaraan tidak melebihi muatan yang layak
  • Gunakan masker dan lindungi diri dari polusi udara
  • Jangan mengonsumsi makanan atau minuman yang diberikan  oleh orang tidak dikenal
  • Tidak buang air kecil/besar sembarangan, gunakan fasilitas toilet yang tersedia.


Mudik, ayo mudik dan persiapkan semuanya dengan baik, bagi kamu yang sedang ada di jalan hati-hati ya, semoga selamat sampai tujuan dan titip salam untuk keluarga tercinta di kampung halaman ya!!


Tidak ada komentar

Terima kasih sudah mampir di Blog saya, semoga bermanfaat.
Tunggu kunjungan balik saya di Blog kalian.

Salam hangat