Mengenal Lebih Dalam Tentang Bakso Bonanza

Rasanya hampir semua masyarakat di Indonesia suka makan bakso. Bakso adalah jenis bola daging yang umumnya dibuat dari campuran daging sapi giling dan tepung tapioka. Tetapi ada juga bakso yang terbuat dari daging ayam, ikan, dan udang.


Kalian tau nggak siy guys, tentang asal mula dari bakso itu? Bakso yang sangat kita kenal di Indonesia, ternyata bukan berasal dari Indonesia lho! Bakso menjadi terkenal di Indonesia oleh masyarakat Tionghoa.

Kata bakso berasal dari bahasa Hokkien (Taiwan) yang artinya adalah daging giling. Karena mayoritas penduduk Indonesia adalah muslim maka kebanyakan bakso dibuat dari daging halal. 

Dalam penyajiannya, bakso umumnya disajikan panas-panas dengan kuah kaldu bening, yang dicampur dengan suhun, mie, ada juga irisan daun sawi dan daun seledri terkadang juga ditambah tahu dan telur.

Makanan yang merakyat ini biasa kita temukan di seluruh Indonesia, mulai dari gerobak pedagang kaki lima hingga restoran besar. Akhir-akhir ini pula bisa kita temukan berbagai jenis bakso yang ditawarkan dalam bentuk makanan beku yang dijual di pasar swalayan dan di Mall.

Sempat semarak isu yang beredar mengenai penggunaan formalin (pengawet) pada bakso, hal ini menyebabkan menurunya konsumsi bakso oleh masyarakat akan bakso sapi.

Oleh karena itu untuk mengembalikan kembali kepercayaan masyarakat bahwa mengkonsumsi bakso sapi merupakan salah satu Budaya Kuliner Indonesia yang patut untuk diwariskan.

Bakso Sapi Bonanza

Belum lama, pada tanggal 9 Mei 2018 yang lalu bertempat di Kolega X MarkPlus, Coworking Space Jl. Jend. Sudirman Jakarta.

Pada acara ini menghadirkan narasumber : 
Ibu Dayu Ariasintawati, Managing Director PT. Great Giant Livestock (GGL) dan Emilia E. Achmadi, Ahli Gizi.



Acara ini sengaja diadakan menjelang bulan puasa, karena Bonanza Beef Bakso ini bisa menjadi menu alternatif saat sahur dan berbuka puasa. Soalnya penyajiannya mudah dan enak pula.

Kalian tau nggak siy kebapa Bakso Bonanza ini enak? Nah ini niy alasannya :

  • Terbuat dari 84% daging sapi berkualitas
  • Tanpa menggunakan bahan pengawet
  • Sapi dari peternakan sendiri sehingga dijamin kualitasnya dan diproses secara halal dan aman
Sebagai seorang ahli gizi, Emilia mengatakan bahwa kebutuhan nutrisi yang berasal dari daging sapi bagi masyarakat Indonesia masih tinggi, padahal berdasarkan faktanya di tahun 2017 ini konsumsi daging sapi di Indonesia masih cukup rendah yaitu sekitar 2,9 kg/kapita/tahun.

Selain lezat, bakso sapi juga memiliki kandungan manfaat bergizi, yaitu daging sapi memiliki kandungan protein paling tinggi jika dibandingkan dengan daging hewan lainnya.

Apa sih manfaat daging sapi?

Setiap 100 gram daging sapi mengandung protein 18,8 gram. Perlu kita ketahui niy bahwa protein hewani dalam daging sapi itu mempunyai struktur asam amino yang mirip dengan manusia, dimana asam amino ini tidak dapat dibuat oleh tubuh manusia tapi keberadaannya sangat dibutuhkan, sehingga dinamakan asam amino esensial.

Jadi susunan asam amino pada daging sapi ini relatif lebih lengkap dan seimbang. Dimana daya cerna protein hewani lebih baik dibanding dengan protein nabati (tumbuh-tumbuhan).

Selain memiliki kandungan protein, daging sapi juga mengandung lemak yang bermanfaat bagi tubuh manusia. Kandungan lemak ini sebagai simpanan energi dan membantu penyerapan vitamin.

Nah, sekarang tahu dunk Bakso Bonanza ini selain enak, kandungan nutrisinya lengkap. Jadi bagus untuk dikonsumsi oleh anak-anak. Banyak olahan yang bisa dibuat dari Bakso Bonanza ini, mau yang berkuah, dibakar atau ditumis rasanya tetap enak lho!



Saya sendiri sudah mencoba yang digoreng, dibakar dan yang berkuah, dan ternyata bakso ini memang berbeda rasanya yang kenyal dan padat jadi buat saya sendiri makan 4 butir bakso Bonanza sudah membuat saya cukup kenyang.

Ada lagi niy kelebihan dari bakso Bonanza, baksonya nggak amis jadi rasa dagingnya benar-benar terasa.

Penasaran? Cobain sendiri dech guys, dijamin pasti kalian suka.



Tidak ada komentar

Terima kasih sudah mampir di Blog saya, semoga bermanfaat.
Tunggu kunjungan balik saya di Blog kalian.

Salam hangat